Jumat, 12 Juni 2009

Akankah Media Online Mengalahkan Media Konvensional?

0













akankah media massa online mengalahkan media massa konvensional?
apakah media konvensional akan tenggelam seiring dengan semakin canggihnya teknologi komunikasi dan informasi?

Pertanyaan ini mungkin sudah beberapa kali ditanyakan dalam mata kuliah yang saya ambil di media komunikasi.
Dan, entah kenapa saya tidak bisa mengatakan bahwa media massa konvensional tenggelam perlahan-lahan dengan semakin majunya teknologi komunikasi dan informasi. Dalam hal ini saya ingin mengkhususkan pada media cetak konvensional, baik itu koran ataupun majalah.

Dengan semakin majunya teknologi komunikasi dan informasi, kita menemukan kenyataan bahwa dewasa ini memperoleh informasi tak hanya melalui koran, majalah, ataupun tabloid. Adanya jurnalisme online, dimana khalayak pengakses media (dalam hal ini pembaca), dapat mengakses informasi darimana saja dan kapan saja, selama terhubung dengan aplikasi internet. Di sisi lain, jurnalis juga dapat terus mengupdate dan memperbaharui informasi yang mereka temukan di lapangan. Hal ini merupakan suatu advantages untuk media dan pengaksesnya. Namun apakah dengan adanya media massa online lantas masyarakat tak kan lagi menggunakan koran sebagai sumber informasi?

Tak selamanya kita merasa nyaman ketika mengakses berita secara online. Berlama-lama di depan komputer ataupun handphone sebenarnya juga tak begitu baik untuk kesehatan.

Ada sensasi yang berbeda ketika Anda membaca koran di teras rumah sambil minum secangkir kopi atau teh.

Ada sensasi yang berbeda ketika Anda membaca majalah sambil tidur-tiduran dan ngemil beberapa makanan kecil.

Dan bahkan ada sensai yang berbeda ketika Anda membaca koran di dalam WC sambil merokok :p

Entah mungkin jika pada akhirnya media cetak konvensional akan semakin jarang dikonsumsi oleh masyarakat, sensasi yang kita temukan tak akan tergantikan..


0 komentar:

Posting Komentar